5 Nama Situs e-Commerce Jual beli Online
Waw bingits,,,cobe sudah lama ya tidak share artikel sederhana nan membosankan,,,hihi...ok langsung aja Cobe mau membahas mengenai 5 situs yang bergulat di e-commerce tentunya Sobat pasti sudah tidak asing dengan nama-nama situs ini,yup langsung aja cekidot.
![]() |
Logo Ebay terkini |
Ebay merupakan jual beli perintis online pertama di dunia yang sangat terkenal hingga belahan dunia, Pierre Omidyar adalah pemilik serta pendiri ebay Ia adalah Programmer Komputer kelahiran Perancis Iran-Amerika. Diawali hanya sebagai hobi semata hingga akhirnya Ebay dibentuk menjadi pasar maya yang sangat fantastis sampai saat ini. Ebay mendapatkan pendapatan dari berbagai biaya seperti biaya pendaftaran produk dan biaya ketika menjual produk, Aset Ebay tertanggal 2013 mencapai US$ 41.49 billion dan jumlah pegawai yang mencapai 33 ribu pegawai.
Lazada bagian dari e-commerce milik Rocket Internet, Lazada berkembang di bagian Asia Tenggara. Grup LAZADA International di Asia Tenggara terdiri dari LAZADA Indonesia, LAZADA Malaysia, LAZADA Vietnam, LAZADA Thailand, LAZADA Filipina. Lazada adalah pusat belanja online yang menawarkan berbagai macam jenis produk mulai dari elektronik, buku, mainan anak dan perlengkapan bayi, alat kesehatan dan produk kecantikan, peralatan rumah tangga, dan perlengkapan traveling dan olah raga. LAZADA Indonesia didirikan pada tahun 2012 dan merupakan salah satu cabang dari jaringan retail online yaitu Rocket Internet. Rocket Internet merupakan perusahaan online incubator yang sukses menciptakan perusahaan-perusahaan online inovatif di berbagai belahan dunia. Berkantor pusat di Berlin, Jerman, proyek yang dimiliki Rocket Internet antara lain Zalando, TopTarif, eDarling, Groupon (sebelumnya CityDeal). Untuk Lazada Indonesia terdapat beberapa fasilitas seperti bayar di tempat, Pengembalian barang dengan batas 14 hari, Gratis ongkos pengiriman untuk barang yang mencapai diatas 200 ribu, program cicilan dll.
Olx merupakan tempat jual beli yang lumayan terkenal di Indonesia, Olx dapat diakses melalui internet komputer ataupun gadget seperti handphone melalui aplikasi. Olx yang awalnya mempunyai nama Tokobagus, didirikan pada tahun 2006 oleh pengusaha internet Fabrice Grinda dan Alec Oxenford, kini Olx dimiliki oleh media global dan perusahaan Digital Naspers.
Kaskus Situs forum atau komunitas terbesar dan nomer satu di Indonesia, Kaskus hadir pada tahun 1999 didirikan oleh tiga pemuda Indonesia yaitu Andrew Darwis, Ronald Stephanus, Budi Dharmawan. Untuk para pengguna mempunyai nama cukup populer yaitu kaskuser, situs ini sekarang dikelola oleh PT Darta Media Indonesia dengan jumlah 6 juta member terdaftar yang pada umumnya kaskuser remaja hingga dewasa. Kaskus merupakan singkatan dari Kasak Kusuk, bermula dari komunitas kecil hingga sekarang berkembang menjadi ajang pasar maya yang sangat digemari. Kaskus sedikitnya mendapatkan pengunjung hingga 900 ribu orang sampai 15 juta pengunjung setiap harinya.
Bhinneka situs e-Commerce pertama Indonesia yang menjual berbagai peralatan rumah tangga terutama Gadget seperti Komputer dan Handphone. Bhinneka dimulai dengan toko Offline pada tahun 1993 dan dialihkan menjadi situs Online pada tahun 1999. Perusahaan ini dimiliki oleh Hendrik Tio.
Source from Wikipedia
Post Comment
No comments